Jumat, 25 Mei 2012

Henis - Mangga Besar

Melewati jalan Mangga Besar, saya diajak seorang teman untuk menikmati Soto Mie.

Gambar di samping adalah menu spesial yang ditawarkan tempat makan yang terletak di Mangga Besar ini, Henis.

Meski sudah terkenal, jujur saja baru kali ini saya mencicipi makan disini.

Setelah 10 menit menunggu, akhirnya datang juga pesanan saya. Cukup lama untuk menyajikan semangkuk soto, tapi masih dapat diterima. :)
Mungkin saja karena waktu itu memang cukup ramai.


Ok, yang penting makanan sudah ada di depan mata saya, dan itu artinya sudah saatnya bagi saya menikmati santapan yang memang terlihat menggugah selera.

Soto Henis
 Pertama, porsi nya memang besar seperti yang teman saya bilang.

Walaupun tampilannya sedikit berbeda dengan yang ada  di gambar menunya (ini dia yang sebenarnya kurang saya sukai. gambar di menu dibuat sebaik mungkin, artinya mereka bisa, lalu mengapa aslinya gk dibuat seperti itu. Fiuhhh..) Tapi rasanya memang enak.

Rasa kaldunya kental, tidak terlalu berminyak. Buat anda yang tidak suka mie, bisa diganti dengan bihun. Nah, memang terlihat seperti Soto Mie kan?? Eits, tapi disini disebutnya Soto Daging, atau Soto Henis. Yang namanya Soto Mie itu ya Soto Daging ini dikasi mie. hahaha... yach paling tidak itulah sedikit penjelasan dari seorang pelayan di sini. Oh ya, satu lagi yang memang membuat orang banyak menyebutnya Soto Mie, karena memang dilengkapi dengan potongan Risol. Istimewanya, risol yang digunakan untuk soto Henis ini memang besar-besar. Yummy.

Bakmi Sapi Tauco
Ini dia satu lagi menu yang juga spesial di sini, "Bakmi Sapi Tauco". Saya jarang dengar makanan yang satu ini, makanya saya pesan juga menu yang satu ini. Seporsi Bakmi yang disiram dengan kuah tauco yang banyak, disajikan bersama potongan cakwe yang besar. 

Bakmi yang dipakai memang enak kekenyalannya. Rasa kuahnya manis gurih, agak seperti kuah yang biasa digunakan untuk swikee. 

Daging sapi yang dipakai oleh Henis, baik untuk Soto Daging maupun Bakmi Sapi Tauco memang sangat empuk dan potongannya cukup besar dan banyak. Puas deh pokoknya.

Selesai makan, ada yang menarik perhatian saya. Di saat orang-orang yang datang ke sini sibuk menikmati Soto dan Bakmi Sapi Tauco, beberapa karyawan sibuk membungkus roti yang ukurannya kecil ke dalam kotak. tidak hanya satu atau dua, belasan, atau puluhan, tapi bisa ratusan.. Ini toko roti atau tempat makan soto seh sebenarnya?? :)

Ok, saya putuskan untuk mencoba, apa seh yang spesial dari roti ini hingga banyak sekali peminatnya.

Roti Baso Ayam yang satu ini cukup mahal. sepotong roti yang ukurannya tidak besar ini harganya 6rb rupiah. Cukup lumayan kan. Namun ternyata pembeli akan dibuat puas dengan rasanya. Rotinya memang lembut dan istimewanya adalah isinya. Isi dagingnya sangat banyak dan bumbunya sangat lezat terasa. Dengan roti yang tidak terlalu tebal, membuat kita bisa menyebut makanan yang satu ini Roti Daging, atau mungkin juga Daging Roti?? hehe.. :)

Akhirnya saya pun membeli beberapa potong untuk saya bawa pulang.

Jujur saja, sesaat setelah pulang, saya baru menyadari, Nama tempat makan yang satu ini sangat sederhana. hanya "Henis". Pantas saja, ada yg menyebutnya Soto Henis, ada juga yang bilang Roti Henis. :) karena keduanya memang spesial di sini.


Rating:
Food & Drink: 8
Environment: 7
Service: 7
Cleanliness: 8


Kamis, 24 Mei 2012

Classic Guacamole

Ketika makan makanan meksiko seperti Nachos, quesadillas, dan lainnya, seringkali saya menemukan saus untuk cocolan yang berwarna hijau. Rasanya segar, lembut dan tentu saja nikmat.

Namanya adalah Guacamole, makanan khas meksiko yang dibuat dari alpukat dan ditambah dengan lemon.

Walaupun dasar dari Guacamole hanyalah alpukat, lemon, dan garam, tentu penambahan sedikit bahan lain akan membuatnya terasa lebih nikmat. Berikut ini resepnya:

Bahan:
1 bh. Alpukat, yang sudah matang
1 bh. Lemon
Bawang Bombay Merah secukupnya,
Tomat secukupnya
Garam
Lada

Cara membuat:
- Ambil daging buah alpukat yang sudah matang dan haluskan dengan cara di ulek.
- cincang halus bawang dan tomat lalu campurkan ke dalam alpukat yang sudah dihaluskan. untuk tomat, gunakan hanya daging buahnya saja. (buang bijinya)
- tambahkan perasan lemon dan garam serta lada secukupnya.
- sajikan bersama aneka keripik atau makanan lain ala meksiko

Mudah bukan?
memang ada beberapa variasi untuk campuran dari guacamole ini. anda bisa melakukannya sesuai kreatifitas anda. Yang saya tulis di sini adalah resep guacamole klasik yang paling simple.

Jika anda suka rasa yang sedikit pedas, anda bisa menambahkan sedikit cabai bubuk dan potongan-potongan kecil cabai.
Selamat mencoba !!

Sate Kuah Pak Obay - Latumenten

Berjalan melewati Latumenten, saya mampir ke kedai di pinggir jalan yang namanya Sate Kuah Pak Obay. Memang nama sate kuah ini sudah tidak asing lagi, karena memang sudah cukup terkenal namanya. Tapi bagaimana rasanya yach.

Sate Kuah Pak Obay memang terletak di pinggir jalan. Hanya berupa sebuah kedai kecil yang kapasitasnya tidak lebih dari 10 orang. Namun belakangan ini, Sate Kuah Pak Obay menambah lagi sebuah meja panjang dan bangku di luar kedainya.

Pilihan Menu disini memang tidak banyak, hanya Soto Tangkar, atau Sate Kuah.

Sate kuah sendiri sebenarnya seperti soto dengan kuah bersantan. Hanya saja daging yang digunakan adalah daging sate yang sudah di bakar terlebih dahulu. Alhasil, aroma sate yang khas segera tercampur dengan kuah santan yang gurih. Ketika memakan kuahnya pun, aroma kuah tersebut sudah wangi sate.


Seporsi Sate Kuah dengan sepiring nasi putih dihargai 11rb rupiah. Sangat terjangkau buat anda yang ingin mencoba Sate Kuah pak Obay ini. Keunggulan dari Sate Kuah Pak Obay ini memang terletak dari dagingnya yang memang empuk dan dibakar dengan baik, ditambah lagi dengan kuahnya dengan santan yang kental dan bumbu yang sangat terasa alias medok.

Hanya saja memang setelah makan Sate Kuah ini yang memang sangat berminyak (karena santan yang kental), rasanya di mulut dan tenggorokan menjadi greasy atau berminyak. karenanya memang pas kalau sehabis makan, minumlah segelas air teh hangat untuk menghilangkan rasa berminyak tersebut.

Selamat Mencoba !

Rating:
Food & Drink: 8
Environment: 6.5
Service:7
Cleanliness: 6.5

Hot Stuffed Mushrooms


Bahan2:
24 bh. Fresh Champignon / Jamur Kancing (bukan kalengan),
2 bh. Telur (dikocok)
2 cups daging kepiting
1/2 bh. Bawang Bombay (Cincang Halus)
2 sdm keju parmesan
2 sdt. Parsley yg dicincang halus
1 sdm saus sambal
1 sdt bubuk cabai
2 sdm tepung roti/ panir
1 sdt garam

Cara Membuat:
- Bersihkan Jamur dan buang batangnya
- Panaskan oven hingga 165 derajat Celcius
- Sambil menunggu panasnya Oven, campur semua bahan kecuali Jamur hingga merata
- Ambil campuran bahan tersebut dan masukkan ke dalam jamur hingga penuh.
- Panggang kira-kira 15 menit/ hingga matang

Rabu, 23 Mei 2012

Warung Bu Kris, Spesial Penyet - Pluit

Warung Bu Kris - Pluit, hampir selalu ramai setiap harinya. Buat para pecinta penyet dan sambal yang pedas, Warung Bu Kris bisa jadi salah satu pilihan. Warung Bu Kris menyediakan beberapa menu penyet dan nusantara seperti Ayam Penyet, Telur Penyet, Iga Penyet, Bakso Penyet, Sayur Asem,

Salah satu makanan yang sering di pesan selain Iga penyet adalah Nasi Bebek Bu Kris

Bebek di Warung Bu Kris ini tergolong enak, bumbunya meresap dan daging bebeknya tidak berbau. Dagingnya pun tidak keras. -walaupun memang tidak terlalu empuk-

Rasa serundeng yang di taburkan di atas nasinya gurih dan sedikit pedas. Dilengkapi dengan kuah bumbu kuning kecoklatan yang gurih membuat nasi bebek ini semakin nikmat.

Yang spesial disini yaitu sambal mangganya yang pedas. Mungkin buat sebagian besar orang yang tidak terbiasa makan dengan rasa yang pedas, sambal Bu Kris ini memang luar biasa pedasnya. Namun rasa mangganya terasa segar, sehingga membuat nafsu makan kita semakin bertambah.

Sama halnya dengan sambal penyet yang menjadi andalan Warung Bu Kris. Tapi buat yang tidak terlalu kuat makan pedas, jangan berkecil hati, karena Warung Bu kris menyediakan pilihan tingkat kepedasan dari sambalnya.

Setelah makan pedas, memang enak menikmati minuman yang segar. Ini dia salah satu minuman andalan dari Warung Bu Kris, Es Pencit.

Es Pencit tak lain dan tak bukan adalah Es Mangga.

Rasa mangganya memang terasa segar sekali. Manisnya pun pas.
ada banyak potongan mangga dalam minuman ini.

Rating:
Food & Drink: 8
Environment: 7
Service: 7
Cleanliness: 8


Tips Menghilangkan Bau Mulut karena Petai

Parkia Speciosa atau dikenal dengan nama Stinky Bean, Smelly Bean, atau yang di Indonesia populer dengan sebutan petai/pete memang merupakan makanan populer di Indonesia.

Buat beberapa orang, Petai memang tidak enak karena baunya yang menyengat. (inilah kenapa di luar negeri sering disebut Stinky or Smelly Bean (kacang bau/busuk) :)
Tapi untuk sebagian orang di Indonesia, petai merupakan makanan yang cukup nikmat bahkan sering menjadi makanan favorit bagi banyak orang Indonesia. Sambal Goreng Petai, Petai Bakar, Petai Goreng, Terong Balado Petai, dan Udang Sambal Petai merupakan contoh masakan petai yang sangat terkenal.

Nah, walaupun menyukai petai, beberapa orang kerap tidak berani memakannya. Alasannya, tentu saja bau tak sedap yang ditimbulkan. Hal ini dapat sangat menganggu, ketika ingin menemui klien atau sedang kencan, bau mulut yang tak sedap pasti jadi masalah.

Untuk itu, perhatikan beberapa tips berikut yang dapat membantu mengatasi bau mulut karena memakan petai.

ALIBABA Steak dan Iga Bakar - La Piazza


Kelapa Gading memang sudah sangat dikenal menjadi pusatnya wisata kuliner di Jakarta. Pantas saja kalau Kelapa Gading menjadi tempat diselenggarakannya acara akbar "Jakarta Fashion & Food Festival" (JFFF). Acara ini selalu berhasil menarik pengunjung hingga ratusan ribu pengunjung per hari ketika acara JFFF ini diadakan.

Di La Piazza ini (tempat diselenggarkannya JFFF), ada banyak tempat makanan yang ternyata cukup ramai setiap harinya walaupun JFFF tidak sedang berlangsung. Untuk itu, saya coba masuk salah satu restaurant Steak yang kelihatannya cukup menarik.

ALIBABA STEAK DAN IGA BAKAR - La Piazza

tempat yang cukup nyaman menjadi salah satu nilai plus. Tempatnya tertata rapi dengan furniture kayu dan sofa yang cozy dilengkapi dengan pencahayaan yang tidak terlalu terang sehingga menimbulkan kesan elegan, nyaman, dan romantis.

Kali ini, saya mencoba satu menu pasta dan satu menu Steak.

Fusilli Pepperoncini
Sirloin Steak (New Zealand) w/ Mushroom Sauce
Dari sisi presentasi makanan, memang tidak terlihat cukup rapi, namun dari segi rasa, kualitas makanannya cukup baik. Rasa daripada Fusilli Pepperoncini ini memang tidak terlalu spesial, namun pastanya diolah dengan tingkat kematangan dan kekenyalan yang pas. Namun begitu, banyak tamu di tempat ini menyukai rasa pedas yang merupakan rasa khas dari menu Fusilli Pepperoncini.

Sirloin Steak New Zealand ini cukup lezat. Daging empuk yang diajikan di atas hotplate ini memang lezat disantap bersama mushroom sauce yang manis gurih. Secara umum, rasa daripada steak ini cukup baik, terutama dagingnya yang cukup tebal dan juicy. Sayangnya kentangnya terasa kurang enak karena dingin. Apabila anda tidak suka dengan rasa mushroom sauce yang sedikit manis ini, anda bisa memilih pilihan sauce lainnya seperti blackpepper dan barbeque.

Ternyata harga makanan di tempat ini tidak terlalu mahal, sebagai contoh:
Fusilli Pepperoncini: 27rb
Sirloin Steak (NZ): 50rb
Ice Plum: 9rb
Ice Lemon Tea: 9rb

Rating:
Food & Drink: 7.5
Environment: 7.5
Service: 6.5
Cleanliness: 8